[vc_row][vc_column][vc_column_text]
Pendaftaran akun LTMPT untuk peserta UTBK 2020 akan dibuka pada tanggal 17 februari 2020. Tahapan pendaftaran UTBK 2020 dimulai dengan registrasi akun LTMPT di https://portal.ltmpt.ac.id dan dilanjutkan dengan mendaftar melalui laman https://pendaftaranutbk.sbmptn.ac.id menggunakan NISN dan NPSN untuk mendapatkan username dan password. Bagi sebagian siswa mungkin masih bingung dengan NPSN. Bahkan ada yang tidak tahu berapa NPSN sekolahnya.
NPSN (Nomor Pokok Sekolah Nasional) merupakan standar kode pengenal yang unik untuk Satuan Pendidikan (Sekolah). NPSN dikembangkan oleh Pusat Data dan Statistik Pendidikan (PDSP) dan berlaku secara nasional. Kode NPSN Indonesia terdiri dari 8 digit angka dan diberikan kepada satuan pendidikan yang masih aktif di jenjang apapun mulai TK, SD/MI, SMP/MTs dan SMA/SMK/MA. Berikut cara untuk cek NPSN sekolah kalian:
- Masukke website
https://referensi.data.kemdikbud.go.id
- Setelah itu pilih Provinsi tempat sekolah kalian berada
- Pilih kota/kabupaten tempat sekolah kalian berada
- Pilih kecamatan tempat sekolah kalian berada
- Pilih jenis pendidikan
- NPSN sekolah sudah kalian dapatkan
[/vc_column_text][/vc_column][/vc_row]