PERGURUAN TINGGI DI INDONESIA YANG MENYEDIAKAN JURUSAN SASTRA RUSIA
Jurusan Sastra Rusia mempelajari bahasa rusia, kebudayaan rusia, politik, militer, IPTEK dari zaman Rusia kuno Hingga kini. Jurusan ini akan mendidik mahasiswanya agar terampil, komunikatif, dan profesional berbahasa Rusia sesuai standar untuk memenuhi uji kompetensi level TRKI-2 (tes kemampuan bahasa Rusia untuk orang asing).
Program studi ini mengajak mahasiswa untuk terampil, komunikatif, dan profesional berbahasa Rusia sesuai standar pemahaman bahasa dan kebudayaan Rusia untuk orang asing. Melalui kemampuan berbahasa Rusia tersebut mahasiswa juga dididik untuk memiliki wawasan dalam bidang kesusastraan dan kebudayaan Rusia.
Materi Kuliah
Secara garis besar semua mata kuliah di Program Studi Sastra Rusia telah mencakup semua aspek kebahasaan. Semua itu diklasifikasikan dalam koridor Gramatika, Percakapan, Penerjemahan, analisis karya sastra, penulisan akademik, pariwisata, sejarah dan kajian budaya. Berikut beberapa mata kuliah yang akan kalian pelajari jika kalian masuk jurusan ini:
- Bahasa Rusia
- Pengantar Linguistik Rusia
- Terjemahan Rusia-Indonesia
- Perkembangan Prosa Rusia
- Morfologi Rusia
- Kajian Drama Rusia
- Analisa Teks Rusia
- Korespondensi Rusia
- Kajian Budaya Populer Rusia
- Sintaksis Rusia
- Semantik dan Pragmatik Rusia
- HAM & Demokrasi Rusia
- Masyarakat dan Pemerintahan Rusia
- Etnis dan Nasionalisme di Rusia
- Kritik Sastra Rusia
- Pengantar Peradaban Rusia
- Kajian Puisi Rusia
- Bahasa Rusia Untuk Bisnis
- Sastra dan Masyarakat Rusia
- Pengantar Kesenian Rusia
- Sejarah Sovyet dan Federasi Rusia
- Sejarah Kekaisaran Rusia
Prospek Kerja
Karir Lulusan Sastra Rusia tidak sebanyak lulusan dari jurusan lain. Tapi walaupun demikian, lulusan ini saingannya tidak terlalu banyak karena hanya 2 perguruan tinggi di Indonesia yang membuka jurusan ini. Berikut beberapa prospek kerja lulusan ini :
- Penerjemah
- Penulis Perjalanan
- Guru kursus bahasa Rusia
- Dosen Perguruan Tinggi
Perguruan Tinggi
Tidak banyak yang membuka jurusan ini di Indonesia. Hanya ada dua universitas terbaik terakreditasi A oleh BAN-PT untuk Jurusan Sastra Rusia di Indonesia:
Perguruan Tinggi | Program Studi | Strata | Peringkat |
Universitas Padjadjaran | Sastra Rusia | S1 | A |
Universitas Indonesia | Sastra Rusia | S1 | A |
Sumber : https://www.banpt.or.id
Update : 5 Januari 2022
Bagaimana tertarik untuk masuk sastra Rusia?